Cara Mengganti Background Foto Merah dan Biru di Photoshop

Cara Mengganti Background Foto Merah dan Biru di Photoshop - Di era serba modern sekarang ini, kita selalu diberikan kemudahan dalam berbagai hal. Salah satunya ialah mengabadikan gambar dengan kualitas yang bagus. Selain itu sekarang telah ada aplikasi yang digunakan untuk mengganti background belakang foto sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Misalnya saja pas foto KTP yang umum digunakan untuk melamar pekerjaan, membuat SKCK, dan masih banyak lagi. Tentunya foto tersebut harus memiliki background belakang sesuai dengan ketentuan. Contohnya backroud berwarna merah ataupun biru. Untuk mengganti background foto menjadi merah ataupun biru sesuai keinginan tersebut dapat menggunakan aplikasi Adobe Photoshop. Lalu bagaimana cara mengganti background di photoshop?
Cara mengganti background foto di photoshop

Aplikasi photoshop sekarang ini telah diinovasikan menjadi beberapa versi dan pastinya juga lebih berkembang. Mulai dari Adobe Photoshop CS1, CS2, CS3, CS4, CS5 hingga CS6 yang paling populer dipakai adalah photoshop cs3 dan photoshop cs6 yang notabennya ringan dan mudah dalam pengoperasian. Selain itu banyak pula tutorial cara mengganti background di photoshop dengan berbagai teknik yang digunakan. Nah pada pembahasan kali ini saya akan membagikan cara mengganti background foto di photoshop menjadi merah dan biru. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Cara Mengganti Background Foto Merah dan Biru di Photoshop

Menggunakan adobe photoshop untuk mengganti warna background foto tentunya akan sulit untuk pemula. Tetapi anda dapat belajar dengan teknik teknik sederhana seperti mengganti warna background belakang pas foto. Cara mengganti background di photoshop ini juga lebih sederhana dibandingkan menggunakan corel draw maupun aplikasi lainnya. Untuk keperluan multimedia seperti mengganti background foto menjadi merah atau biru saya cenderung memilih menggunakan photoshop CS6.
Baca juga: Cara Membuat Tulisan Efek Emas di Photoshop Dengan Mudah
Jika dalam artikel sebelumnya kita belajar bagaimana cara mengganti background foto dengan gambar, maka kali ini kita akan belajar bagaimana cara merubah background foto pada pas foto biru ataupun merah. Berikut cara mengganti warna background belakang di photoshop yaitu:

Langkah Pertama
Cara mengganti background foto di photoshop yang pertama ialah mempersiapkan aplikasi Adobe photoshopnya. Yang saya gunakan ialah CS6, namun anda juga dapat menggunakan versi lain karena pada umumnya cara penggunaan dan fiturnya tidak jauh berbeda. Buka aplikasi photoshop dan pilih file yang akan diganti backgroundnya. Caranya tekan tombol Ctrl+O atau klik file di pojok kiri atas dan pilih Open Image.
Cara Mengganti Background Foto di Photoshop
Insert image untuk mulai mengganti background foto

Langkah Kedua
Cara mengganti background di photoshop selanjutnya ialah menduplikat layernya. Cara untuk Duplicate layer ialah dengan menekan tombol Ctrl+J ataupun dengan klik kanan pada layer tersebut dan pilih Duplicate layer.
Cara Mengganti Background Foto Merah/Biru di Photoshop
duplicate later yg ingin anda edit background nya
Setelah di duplikat maka tampilannya akan menjadi seperti diatas. Duplicate fotonya akan bernama layer 1. Selanjutnya anda dapat mengklik tanda mata pada layer background agar foto aslinya tidak terlihat. Perhatikan gambar di bawah ini!
Cara Mengganti Background Foto Merah/Biru di Photoshop

Sebenarnya di awal cara mengganti background foto di photoshop, anda juga tidak perlu menduplicate fotonya. Anda dapat langsung mengganti background belakang sesuai dengan keinginan. Namun langkah duplicate ini digunakan untuk jaga jaga jika saat penggantian background tidak sesuai dengan keinginan.
Baca juga: Cara Membuat Tulisan Melengkung di Photoshop Lengkap
Langkah Ketiga
Cara mengganti background di photoshop selanjutnya ialah mengaktifkan mode magic wand tool. Caranya yaitu mengklik magic wand tool pada photoshop atau memencet tombol W pada keyboard.
Cara Mengganti Background Foto Merah/Biru di Photoshop
Gunakan magic wand tool untuk crop dan mengganti background foto
Langkah Keempat
Cara mengganti background foto di photoshop supaya menjadi warna merah atau biru selanjutnya ialah  merubah warna latar belakang fotonya. Klik pas foto yang akan diganti backgroundnya. Magic wand tool ini akan memudahkan anda dalam menyeleksi area background yang akan diganti warnanya. Tampilan akhirnya akan menjadi seperti di bawah ini:
Cara Mengganti Background Foto Merah/Biru di Photoshop
Hasil setelah dicrop dengan magic wand tool
Setelah itu sesuaikan warna background sesuai dengan keinginan. Misalnya warna merah, jika anda memiliki latar belakang merah maka bisa diganti menjadi biru. Anda juga dapat menggunakan warna lain dalam cara mengganti warna background di photoshop ini.
Pilih warna background foto
Cara mengganti background di photoshop selanjutnya ialah mengaktifkan mode Paint Bucket Tool dengan menekan tombol G di keyboard. Paint Bucket Tool berguna untuk mengganti warna background yang awalnya biru menjadi merah.
mengganti bakcground foto menjadi merah
Pilih paint bucket tool untuk merubah background foto
Cara mengganti background di photoshop yang terakhir ialah mengklik area yang telah diseleksi tadi menjadi warna merah menggunakan Paint Bucket Tool. Maka tampilannya akan menjadi seperti dibawah ini:
cara mengganti background foto
Cara merubah background foto dengan photoshop telah selesai

Anda dapat menyimpan foto tersebut dengan cara tekan Ctrl+ S atau mengklik icon File pada pojok kiri atas dan pilih Save. Anda dapat menyimpan foto tersebut dalam bentuk format .jpg ataupun .png. Cara mengganti background di photoshop akhirnya selesai.

Sekian penjelasan mengenai cara mengganti background belakang di photoshop. Cara mengganti background di photoshop ini sebenarnya mudah, yang terpenting ialah terus belajar dan mencoba agar terbiasa dengan aplikasi tersebut. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan terima kasih.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »