Cara Membuat Teks Melingkar di Photoshop Dengan Mudah

Cara Membuat Teks Melingkar di Photoshop Dengan Mudah - Apakah anda pernah menjumpai teks yang berbentuk lingkaran? Efek teks ini dapat anda buat menggunakan program Adobe Photoshop. Lalu bagaimana cara membuat teks melingkar di photoshop? Adobe Photoshop menyediakan tools seperti Path yang memudahkan anda untuk membuat tulisan/teks memiliki efek melingkar. Bentuk teks atau tulisan tadi akan mengikuti bentuk pathnya. Biasanya bentuk teks melingkar tersebut banyak digunakan dalam sebuah brosur, logo dan sebagainya.
Membuat Teks Melingkar di Photoshop
Untuk anda yang masih pemula pasti menganggap cara membuat teks melingkar di photoshop ini sulit untuk dilakukan. Namun sebenarnya caranya cukup mudah anda lakukan. Anda hanya cukup memperhatikan tingkat ketelitian dan kesabaran ketika melakukan teknik editing ini. Nah dalam pembahasan kali ini saya akan menjelaskan tentang cara mudah membuat teks melingkar di photoshop. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Cara Membuat Teks Melingkar di Photoshop Dengan Mudah

Cara membuat teks melingkar di photoshop ini dapat dilakukan dengan beberapa metode. Ada yang menggunakan teknik Free Transform ataupun menggunakan metode dengan bantuan Shapes berbentuk lingkaran. Saya cenderung lebih memilih menggunakan bantuan shapes karena langkah langkahnya cukup mudah dilakukan. Untuk program Adobe photoshop yang saya gunakan ialah versi CS6. Namun anda juga dapat menggunakan versi lainnya, karena fitur dan cara penggunaannya tidak jauh berbeda. Berikut penjelasan mengenai cara mudah membuat teks melingkar menggunakan Adobe Photoshop yaitu:
Langkah Pertama
Cara membuat teks melingkar di photoshop yang pertama ialah membuat lembar kerja baru. Caranya yaitu tekan Ctrl + N atau klik File - New. Maka dari itu hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini.
Membuat Lembar Kerja Baru
Membuat Lembar Kerja Baru

Langkah Kedua
Cara membuat teks melingkar di photoshop selanjutnya ialah membuat garis bantu vertikal dan horizontal. Caranya yaitu klik menu View dan pilih New Guide. Kemudian isi nilai parameternya sesuai dengan keinginan.
Membuat Garis Bantu
Membuat Garis Bantu
Maka hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini.
Tampilan Garis Bantu dalam Photoshop
Tampilan Garis Bantu dalam Photoshop

Langkah Ketiga
Cara membuat teks melingkar di photoshop selanjutnya ialah membuat path lingkarannya. Caranya yaitu pilih Ellipse Tool dan dibagian pojok kiri atas ganti menjadi Path. Setelah itu buat pathnya ditengah tengah garis bantu tadi.
Membuat Path Lingkaran
Membuat Path Lingkaran
Path akan terletak di tengah tengah garis bantu tadi. Maka hasilnya akan menjadi seperti dibawah ini. 
Hasil Path Lingkaran

Langkah Keempat
Cara membuat teks melingkar di photoshop selanjutnya ialah membuat tulisannya. Caranya yaitu klik Horizontal Type Tool dan arahkan pointer pada salah satu sisi path tersebut. Setelah itu ketikkan teks sesuai dengan keinginan. Misalnya "Cara Mudah Membuat Teks Melingkar di Photoshop". Sesuaikan bentuk font dan ukuran hurufnya. Maka hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini.
Mengetik Tulisannya
Mengetik Tulisannya
Setelah menyesuaikan tulisannya, kemudian anda juga dapat menghilangkan garis bantunya. Caranya yaitu klik menu View - Clear Guides. Maka secara otomatis garis bantu tadi akan menghilang. Sekian penjelasan mengenai cara membuat teks melingkar di photoshop dengan mudah. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan selamat mencoba.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »